Profil


 Cikal bakal Program Studi Pendidikan (PSP) Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Unmas Denpasar yang mempunyai ijin operasional dengan nomor 3714/D/T/K-VIII/2009 adalah Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia tertanggal 8 Maret 1982, No. 091/0/1982 yang salah satu butirnya menetapkan bahwa Universitas Mahasaraswati Denpasar memiliki lima fakultas dengan status terdaftar. Salah satu fakultas tersebut adalah Fakultas  Keguruan dengan beberapa jurusan: Jurusan Sejarah dan Antropologi, Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris, Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Biologi, dan Jurusan Matematika.
Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia  berubah menjadi PSP Bahasa Bahasa dan Sastra  Indonesia dengan status ‘diakui’ setelah diterbitkannya Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia tertanggal 12 Desember 1987 No. 0793/0/1987. Setelah diberlakukannya akreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT), PSP Bahasa dan Sastra Indonesia   yang diselenggarakan oleh FKIP Unmas Denpasar mendapat status terakreditasi dengan nilai B berdasarkan SK Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Depdikbud RI Nomor 012/BAN-PT/Ak-X/S1/VI/2008.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar